Hidup Dalam Ketaatan
Hidup dalam kebiasaan atau cara lama yang tidak sesuai dengan injil Kristus memang bertentangan dengan panggilan sebagai pengikut Kristus. Hal ini ditekankan oleh Petrus kepada jemaat kristen non-Yahudi supaya mereka meninggalkan kebiasaan hidup yang dikuasai oleh hawa nafsu dan dosa karena mereka telah menerima keselamatan yang diberikan Allah melalui pengorbanan Kristus di kayu salib. Anugerah keselamatan yang telah diberikan Allah ini hendaknya menuntun mereka untuk hidup; taat, kudus dan takut akan Tuhan. Saudaraku, Kristus telah menyelamatkan hidup kita. Karena itu, hendaklah kita hidup sebagai anak-anak yang taat atau anak-anak terang (Ef.15-18), yang menghadirkan kebaikan, keadilan dan kebenaran. Kita bukan sebagai anak-anak gelap (duniawi) yang hidup didalam dosa (fitnah, amarah, kebencian, dll). Sebab hidup dalam ketaatan menyaksikan Tuhan yang kita imani.
Doa: Tuhan pimpin kami untuk hidup taat dan kudus dalam menghadapi godaan dan tantangan, amin.